DENTING DAWAI HATI
Damai tak terkatakan di balik galau
meluap di hati yang remuk
membasuh lara yang bertunas kepahitan.
Kasih tak terbilang membuncah dari hati
menampakkan sukacita yang tak akan pernah lekang,
membuktikan kasih karunia yang terbentang
di setiap duri yang Kau ijinkan tetap ada,
membenarkan kehadiran dan peran-Mu
dalam setiap pinta yang tak terkatakan.
Untuk banyak hal ajaib dan berkat tak terbilang
Denting dawai syukur dinaikkan
17112009
Komentar
Posting Komentar